Minggu, 25 Agustus 2013

Sejarah FC Barcelona

Lambang FC Barcelona
Oke, kali ini saya akan memberikan entri pertama yang pasti gak jauh dari Barca. Iya lah, nama blog nya juga I am Cules dan gambar blog dipenuhi oleh Barca. Tanpa basa-basi, saya akan memberikan artikel tentang sejarah FC Barcelona.

Kalian pasti sudah tidak asing lagi dengan gambar disamping. Ya, FC Barcelona, kita biasa menyebutnya Barca atau Barcelona. Klub ini termasuk memiliki basis penggemar terbesar di dunia. Penggemarnya disebut "Cules". Anthem song FC Barcelona adalah "El Cant Del Barca". begini liriknya : 

Tot el camp
Es un clam
Som la gent blaugrana
Tant se val d'on venim
Si del sud o del nord
Ara estem d'acord, ara estem d'acord
Una bandera ens agremana
Blaugrana al vent
Un crit valent
Tenim un nom el sap tothom :
Barca! Barca! Baaarrcaaa!!

Jugadors, seguidors
Tots units fem forca
Son molt anys plens d'afanys
Son molts gols que hem cridat\
I s'ha demostrat, s'ha demostrat
Que mai ningu no ens podra torcer
Blaugrana al vent
Un crit valent
Tenim un nom el sap tothom : 
Barca! Barca! Baaarrcaaa!!

Nah, itulah lirik dari anthem song FC Barcelona. Seperti yang telah kita ketahui, Barca memiliki banyak penggemar dan prestasi. Tetapi, apakah kalian tau sejarah bagaimana klub sebesar ini berdiri?

Joan Gamper (1877-1930)
Pendiri FC Barcelona
Dimulai dari 29 November 1899, 12 pemain sepak bola yang berasal dari Swiss, Inggris dan Spanyol dibawah pimpinan Joan Gamper mendirikan sebuah klub sepakbola di kota Barcelona. Joan Gamper selain mendirikan FC Barcelona juga mendirikan FC Basel dan FC Zurich di Swiss. FC Barcelona memiliki motto "Barca bukan hanya sekedar klub" (El Barca, mes que un club). Pengaruh beberapa figur dari Inggris membuat klub tersebut memilih nama Football Club Barcelona. Warna jersey biru dan merah konon karena Gamper terinspirasi warna jersey FC Basel. Meskipun Gamper sebagai pendiri FC Barcelona, ia memilih menjadi anggota dewan dan kapten klub.

Lambang Pertama FC Barcelona
Barcelona menggunakan 4 lokasi lapangan yang berbeda selama periode 1899-1909. Tahun 1899-1900 lapangan jalur sepeda sebelummya di Bonanova (saat ini, Taman Turo). Tahun 1900-1901 lapangan Hotel Casanovas (saat ini, Rumah Sakit de Sant Pau). Tahun 1901-1905 lapangan Carretera d'Horta. Dan tahun 1905-1909 lapangan Carrer de Muntaner. Pada tahun 1900-1901 FC Barcelona memenangkan piala Macaya Copa dan sekaligus menjadi piala pertama FC Barcelona. Pada musim 1908-1909 menandai awal dominasi Barcelona di kejuaraan sepakbola Katalan, yang berakhir hingga tahun 1922

Hingga 1925, Gamper menjadi presiden klub dalam 5 periode berbeda. Prestasi yang tidak pernah dilupakan pada saat Gamper menjadi presiden ialah Barca memiliki stadion sendiri pada tahun 1922 Barca menempati Los Cortes yang berkapasitas 22 ribu penonton yang kelak bisa berkembang menjadi 60 ribu penonton. Stadion yang digunakan saat ini, Camp Nou mulai digunakan sejak 1957 dan merupakan yang terbesar di Eropa karena sanggup menampung penonton sebanyak 98.772 penonton.

Periode kejayaan prestasi Barca tercatat pada awal tahun 1950-an dan 1990-an. Periode pertama mencakup rezim pemerintahan diktator Jenderal Francisco Franco yang memaksa klub mengubah nama menjadi CF Barcelona. Bersama pelatih Fernando Daucik dan Ladislao Kubala, Barcelona sukses meraih lima gelar berbeda. Sejak 1955, Barcelona memegang rekor impresif karena menjadi satu-satunya klub yang selalu tampil di kejuaraan antarklub Eropa.

Kemenangan FC Barcelona atas FC Basel pada tahun 1979. Ketika Barca memenangkan Piala Eropa dan Piala Winners untuk pertama kalinya, mengembalikan FC Barcelona pada posisi teratas klub terbaik dunia. Selama tahun 1980-an Barcelona mengalami masa pasang surut, yang dipengaruhi oleh hasil pertandingan, kinerja pemain bintang, dan yang lainnya, yang tak terkait dengan sepakbola. Dekade ini menyaksikan kehadiran dari pesepakbola fantastis seperti Quini, Maradona, Schuster, Alexanco, Julio Alberto, Urutti, Marcos dan serangkaian manager dengan pandangan yang sangat berbeda tentang sepakbola, diantaranya Helenio Herreira, Lattek, Menotti, Venables. Dan di dekade ini juga adalah periode di mana kontrak pertama bernilai jutaan dan hak televisi mulai mempengaruhi finansial klub.


Barca Memenangkan Liga Champions 1992
Dibawah Asuhan Cruyff-Rexach
Dari tahun 1988 dan seterusnya, dengan Johan Cruyff sebagai manager, Barca disosialisasikan sekali lagi dengan sepakbola yang hebat dan kesuksesan olahraga. FC Barcelona berhasil mempertahankan 4 kejuaraan Liga Spanyol secara berturut-turut, mulai dari 1990 hingga 1994. Memenangkan Piala Eropa pada tahn 1992 merupakan puncak periode ini. Yang ditandai dengan permainan satu kali sentuhan dari tim dan gaya menyerang dan mentalitas pemenang (sekarang kita sebut Tiki-Taka) dari para pemain Cruyff. Para pemain yang tak terlupakan berikut berada dalam sejarah klub : Zubizaretta, Bakero, Begiristain, Laudrup, Koeman, Stoichkov, Romario, Eusebio, Nadal, Guardiola, Amor, Juan Carlos, Ferrer, Nando, Julio Sarinas, Serna, Alexanko, dan Goikoetxea. Dipimpin duo Cruyff-Rexach, tim ini akhirnya melewati masa sulit mereka.


Tim Terbaik Barca Sepanjang Sejarah
Dibawah Josep Guardiola, tim ini meningkat lebih jauh lagi. Bermain dengan gaya yang sama dengan yang telah diperkenalkan oleh Cruyff, Guardiola adalah pendukung utama untuk berbasiskan timnya pada sistem pemain muda dari klub itu sendiri dan mendorong beberapa bakat muda ke timnya. Dan hasilnya adalah Barca yang terhebat sepanjang sejarah. Penghargaan internasional yang terbesar didapat saat nominasi FIFA Ballon d'or pada 2010 yang memasukkan Iniesta, Messi dan Xavi untuk penghargaan tersebut, ketiganya yang besar di La Masia, tempat dimana para bakat muda olahragawan segala usia dilatih dan dididik. Dan FC Barcelona menghasilkan serangkaian gelar utama diantaranya 2 Liga Champions dan 3 Liga Spanyol dan Piala Dunia Antarklub yang telah lama ditunggu-tunggu yang akhirnya dimenangkan pada tahun 2009. Tahun istimewa tersebut ketika Barcelona memenangkan semua 6 piala utama. Sesuatu yang sama sekali belum terjadi dalam sejarah sepakbola Eropa.

Barca memecahkan semua rekor, memenangkan pertandingan yang mengesankan dan memenangkan gelar yang ada. Namun, tidak hanya tim sepakbola yang mengumpulkan penghargaan. Tim bola basket, bola tangan, dan hoki sepatu roda juga memenangkan gelar Eropa. Dan tim futsal memenangkan liga untuk pertama kalinya. Berarti klub tersebut membuat rekor baru pada 2010-2011 dengan memenangkan 16 gelar profesional.

Nah, begitulah sejarah klub FC Barcelona. Bagi yang ingin memberi kritik atau ingin menambahkan artikel di atas, tulis di komentar.



#VISCABARCA